Antisipasi Gangguan Keamanan dan Ketertiban di Stasiun KAI Jelang Ramadhan 1443 H


JABARCENNA.COM | BANJAR,- Jajaran personel Polres Banjar Polda Jabar melalui Polsek Langensari, melakukan patroli di wilayah Langensari, Kamis (31/3/2022).

Patroli tersebut dilakukan di beberapa lokasi seperti di dusun Karangmukti, Kecamatan Langensari dengan sasaran premanisme, prostitusi, dan gangguan keamanan lainnya.

Di lokasi ini, petugas tidak menemukan tindakan kriminal ataupun gangguan Kamtibmas lainnya. Patroli dilanjutkan ke alun-alun dan stasiun kereta api Langensari.

“Ini sudah menjadi agenda rutin, dan kami menerjunkan anggota ke lapangan untuk melakukan patroli ke lokasi rawan gangguan Kamtibmas,” ujar Kapolres Banjar, AKBP Ardiyaningsih S.I.K., M.Si.

Selain patroli, jajaran Polres Banjar juga melakukan imbauan kepada warga untuk tetap mematuhi protokol kesehatan, serta agar selalu waspada terhadap gangguan Kamtibmas.

“Kami juga memberikan nomor kontak kepada warga, hal ini agar jika terjadi gangguan Kamtibmas, warga bisa melapor ke pihak kepolisian,” pungkasnya./Tema