JABARCENNA.COM: Covid-19 | Portal Berita Jabar Katanya
Tampilkan postingan dengan label Covid-19. Tampilkan semua postingan


JABARCENNA.COM | BANJAR,- Wali Kota Banjar, Dr. Hj. Ade Uu Sukaesih, M.Si., meninjau secara langsung pelaksanaan Layanan Vaksin Covid19 yang bertempat di Gerai Vaksin Covid19 Alun-alun Kota Banjar. Selasa (16/08/2022).

Hari ini, Pelayanan Vaksin Covid19 dilayani oleh Petugas Kesehatan dari Puskesmas Banjar 3.

Menurut wali kota, kegiatan ini guna memastikan layanan vaksin covid19 untuk masyarakat Kota Banjar dapat dapat terlaksana dengan baik dalam upaya percepatan target vaksin covid19 di Kota Banjar.


"Mengikuti layanan Vaksin covid19 sebagai salahsatu bentuk bela negara bagi kita untuk melawan pandemi. Di moment peringatan Peringatan Hari Ulang Tahun Ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesai Tahun 2022, Mari kita berjuang bersama mencegah penularan virus covid19 dengan Melaksanakan Prokes dan vaksin."tegas wali kota.

Wali kota menjelaskan, berdasarkan Data Capaian Vaksinasi di Kota Banjar, Update Tanggal 15 Agustus 2022 : Vaksinasi Dosis ke-1 = 97,78%, Vaksinasi Dosis ke-2 = 82,13%, Vaksinasi Dosis ke-3 = 41,58%.

"Mari kita akselerasi capaian vaksin, khususnya dosis ketiga atau booster. " Ajak wali kota./Tema



JABARCENNA.COM | BANJAR,- Kasus covid-19 di Kota Banjar yang sempat berada di 0 persen, sehingga Kota Banjar berada di posisi level paling aman, kembali harus pecah telur setelah ditemukan satu keluarga yang terdiri dari 1 orang dewasa dan 2 orang anak kecil terdeteksi positif Covid -19.

Hal tersebut disampaikan Juru bicara Satgas Covid-19 Kota Banjar Agus Nugraha saat merilis data sebaran covid-19 di whatsapp, Selasa (19/7/2022).

Dalam rilis tersebut disampaikan, 3 orang terkonfirmasi covid-19 berasal dari Jelat Kelurahan Pataruman Kecamatan Pataruman Banjar, dan saat ini melaksanakan isolasi mandiri.

Saat dikonfirmasi melalui sambungan Telepon, Jubir Satgas Covid-19 Kota Banjar menyampaikan kasus positif kali ini adalah merupakan klaster keluarga, dan diharapkan tidak menyebar dan terjadi lonjakan kasus lagi.

"Sebelumnya kita berada level paling aman, dan sudah mempersiapkan dan menyesuaikan dengan pandemi Covid ini. Namun dengan adanya kasus baru, dikhawatirkan level di Kota Banjar berubah sesuai dengan kebijakan Inmendagri terbaru. Dan kita menunggu saja, tapi mudah-mudahan dengan batasan 3 orang yang positif ini tidak menurunkan level Kota Banjar, " ucap Jubir Satgas Covid-19 Kota Banjar.

Sementara itu Kepala Dinas Kesehatan Kota Banjar dr. Andi Bastian melalui WhatsApp Group menyampaikan, sampai saat ini belum diketahui virus jenis apa yang menyerang keluarga tersebut.

" Belum bisa dipastikan. Kita belum bisa menyampaikan secara spesifik, karena pemeriksaan genomnya harus ke Pusat, " ujarnya singkat./Tema


JABARCENNA.COM | BANJAR,- Wakil Wali Kota Banjar, H. Nana Suryana, S.Pd., melakukan monitoring Pelaksanaan Protokol Kesehatan dan Layanan Vaksinasi Covid19 Yang bertempat di Area Banjar Water Park. Minggu, 06 Maret 2022.

Wakil wali kota menuturkan, Setiap Hari Minggu Pagi, Area Water Park digunakan untuk kegiatan olah raga dan kegiatan ekonomi bagi pelaku UMKM Binaan Dinas KUKMP Kota Banjar. Hal ini menjadi daya tarik warga datang untuk sekedar lari pagi sampai berbelanja.


"Hari ini saya melakukan pengecekan pelaksanaan Protokol kesehatan bagi pengunjung maupun pedagang. Selain itu, di lokasi ini juga disediakan pos layanan vaksin covid19 bagi pengunjung dan pedagang yang belum mendapat layanan Vaksin Dosis 1, 2 maupun ketiga. Ya, kita harus menyeimbangkan antara Penanganan kesehatan dengan percepatan pemulihan ekonomi." jelasnya.


Wakil wali kota menambahkan, Pemerintah Kota Banjar berupaya untuk menyeimbangkan antara penanganan kesehatan dengan percepatan pemulihan ekonomi.

Hadir dalam kesempatan tersebut Kapolres Banjar, Sekretaris Dinas KUKMP Kota Banjar, Kepala Bidang serta Kepala Bidang Olah Raga Dinas Pemuda Dan Olahraga Kota Banjar./Tema

Komite Sekolah, Ade Suhandi (kiri) dan Kepala Sekolah SMPN 7 Kuningan, Effendi, M.M.Pd (kanan) saat foto bersama diruang kerjanya.

JABARCENNA.COM | KUNINGAN,- Ditengah kembali melonjaknya kasus Covid-19, kebijakan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) 100 persen dengan sistem 2 shift di Kabupaten Kuningan masih terus dilaksanakan.

Namun berbeda dengan SMPN 7 Kuningan dalam melaksanakan pembelajaran tatap muka (PTM). Pihak sekolah membuat aturan kebijakan tersendiri dengan melaksanakan pola pembelajaran daring dengan memakai pola 50 persen PTM dan 50 persen Daring. Hal tersebut disampaikan Kepala Sekolah SMPN 7 Kuningan, Effendi, M.M.Pd saat ditemui diruang kerjanya, Jumat, (25/2/2022)

Dijelaskannya, meskipun dari pihak Dinas tidak melakukan surat edaran ataupun kebijakan terkait pembelajaran daring, kami pihak sekolah membuat aturan dan kebijakan tersendiri karena kita mengamati permasalahan yang ada dilapangan terkait meningkatnya Omicron maka pihak dinas pun menyarankan untuk mengamati permasalahan yang ada. Itupun sesuai aturan yang ada dan tergantung dari situasional dilapangan juga, ujarnya

"untuk SMPN 7 Kuningan kita laksanakan sebagian siswa untuk belajar Daring dan itu sudah dimulai" kata Efendi didampingi pihak Komite Sekolah Ade Suhandi

Ditambahkan Ade, Demi menjaga siswa dari terpaparnya covid-19, benar sekolah melakukan pembelajaran daring itupun tidak semua hanya 50 persen, ulasnya

"Karena kita tidak ingin ada siswa yang terkena covid maka pihak sekolah melakukan penanganan secara serius dalam hal protokol kesehatan. Jadi sebelumnya, kita harus lebih bertindak sebelum terjadi, dari pada ada siswa yang nantinya kena Corona nanti kita repot. Lebih baik sedia payung sebelum hujan" ucap Ade

Sejauh ini Alhamdulillah, sesuai situasi dilapangan tidak ada kendala apapun, proses KBM tetap berjalan, Mudah-mudahan Covid-19 cepat berakhir sehingga para siswa bisa belajar seperti biasanya. Pungkasnya (Iwan)


JABARCENNA.COM | BANJAR, - Berlokasi di Halaman Mapolres Banjar Jalan Siliwangi Nomor 145 Kota Banjar, Kapolres Banjar AKBP Ardiyaningsih, S.I.K.,M.Si. bersama Kabidkeu (Kepala Bidang Keuangan) Polda Jabar Kombes Pol. Endang Sri Wahyu Utami, S.I.K.selaku Pamen (Perwira Menengah) Asistensi Polda Jabar wilayah Polres Banjar mengikuti Kapolri Jenderal Drs. Listyo Sigit Prabowo,M.Si. secara daring melalui Zoom Meeting. Kamis,(25/02).

Dalam kegiatan tersebut Kapolri meninjau pelaksanaan akselerasi vaksinasi di Kabupaten Kampar, Riau. Dalam kegiatan ini, Kapolri juga meninjau secara virtual pelaksanaan vaksinasi 34 provinsi di 6.274 titik.

Pada tinjauannya langsung kali ini, Kapolri menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas antusias warga Riau yang melakukan vaksinasi. Adapun target vaksinasi serentak di Riau pada hari ini sebanyak 65 ribu dosis.

"Tadi disampaikan di lokasi ini ada 2.500 yang akan divaksin dan targetnya hari ini total di Riau 65 ribu. Saya lihat minggu sebelumnya angkanya bisa di atas target. Harapan kita tentunya bagaimana terus ditingkatkan," kata Kapolri.


Sementara itu, di halaman Mapolres Banjar juga digelar kegiatan Vaksinasi serta di 12 lokasi lainnya yang dilaksanakan selama 2 hari berturut-turut yakni hari ini Jumat dan Sabtu (26/02).

Setelah kegiatan tersebut Kapolres Banjar mengatakan seperti yang disampaikan oleh Bapak Kapolri bahwa Dalam menekan laju pertumbuhan Covid-19 khususnya varian Omicron, diperlukan soliditas dan sinergitas dengan seluruh stakeholder dalam rangka pengendalian Pandemi Covid-19.

"Seperti yang disampaikan oleh Bapak Kapolri dalam arahannya melalui Zoom meeting tadi bahwa ini menjadi tugas kita bersama yang kita harapkan, kita pernah menghadapi varian delta dan kita menahan laju sehingga angka kita normal. Kita punya optimisme menghadapi varian omicron dengan kekompakan, soliditas, sinergitas seluruh stakeholders dan masyarakat untuk melaksanakan aturan yang dibuat pemerintah," ucap Kapolres Banjar./Tema


JABARCENNA.COM | BANJAR,- Berdasarkan Instruksi Menteri Dalam Negeri Nomor 12 Tahun 2022 Tentang Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat, Level 4, Level 3 dan Level 2 Corona Virus Disease 2019 di Wilayah Jawa dan Bali, sesuai dengan kriteria level situasi pandemi Covid19, Kota Banjar Kembali masuk Kategori Level 3 PPKM Wilayah Jawa Bali.

ASN merupakan salah satu motor penggerak pelaksanaan Protokol Kesehatan harus berperan lebih aktif dalam pendisiplinan masyarakat maupun bagi dirinya sendiri. Hal ini disampaikan Wali Kota Banjar, Dr. Hj. Ade Uu Sukaesih, M. Si., dalam acara Apel Satgas Covid-19 Kota Banjar yang bertempat di Halaman Pendopo Kota Banjar, 24 Februari 2022.

"Kita harus gas poll lagi melakukan upaya pencegahan penularan covid19 di Kota Banjar. Saya tidak mau melihat lagi ASN yang tidak menggunakan masker. Semua harus menjadi contoh penegakan protokol kesehatan." Tegasnya.

Wali Kota menambahkan, Tema hari jadi Ke19 Kota Banjar, BANGKIT BERSINERGI SEPENUH HATI, jangan hanya dijadikan slogan semata, namun momen Hari jadi ini dijadikan awal kebangkitan kita untuk kembali bergerak bersama-sama dalam upaya penanganan covid19 di Kota Banjar.

Apel diikuti oleh, Anggota Satgas Penanganan Covid19 Kota Banjar, Perwira penghubung Kodim 0613 Ciamis serta Perwakilan ASN di Kota Banjar./Tema


JABARCENNA.COM | BANJAR,- RCA Peduli akan membagikan sejumlah paket sembako bagi warga yang terdampak covid-19. Pembagian sembako tersebut merupakan bentuk kepedulian dari Radio RCA FM Banjar.

Menurut Ketua Pelaksana RCA Peduli, Eris Kristian, pembagian sembako ini awalnya merupakan ide dari Pimpinan dan Crew Radio RCA FM, yang merasa ikut terketuk hatinya untuk bisa menyisihkan sebagian dari hartanya untuk diberikan kepada warga yang saat ini sangat membutuhkan bantuan.

" Masa pandemi covid-19 sangat dirasakan oleh semua kalangan. Begitu juga bagi kami. Namun ada yang mungkin lebih merasakan dampak dari itu. Dan kami mencoba menggalang dana untuk membantu dengan bentuk pembagian sembako ini. Selain itu ada beberapa aghnia yang juga turut memdonasikan hartanya, " ucap Eris. Selasa (7/9-21).

Eris sendiri menambahkan, " Kedepannya RCA Peduli juga akan mempersiapkan program-program bhakti sosial lainnya, seperti bedah rumah ataupun bantuan untuk anak putus sekolah. Dan tentunya saya juga mengucapkan terimakasih buat para donatur yang telah ikut berpartisipasi dalam kegiatan RCA Peduli ini, baik secara moril maupun materi, " imbuhnya./Tema




JABARCENNA.COM | BANJAR,- Launching Program bantuan sosial jaring pengaman sosial (JPS) bagi masyarakat yang terdampak Pandemik Covid-19 tahun 2021 yang dilaksanakan di Pendopo kota Banjar, Selasa (7/9/2021).

Hadir dalam kegiatan Launching Walikota Banjar Hj Ade Uu Sukaesih, Wakil Walikota Banjar H Nana Suryana, Kapolres Banjar AKBP Ardiyaningsi, Sekda kota Banjar Ade Setiana, Perwakilan dari Kajari kota Banjar.

"Terimakasih kepada seluruh komponen, kita harus bersama-sama menangani wabah pandemi ini" ucap Walikota Banjar

Percepatan vaksin menjadi salah satu jalan menekan penyebaran Covid-19, Kota Banjar sudah hampir 48 persen di vaksin.

Vaksin adalah ikhtiar kita menekan angka penyebaran covid-19 dan bantuan sosial merupakan perlindungan sosial.

Yang jelas bagaimana Pemerintah bisa melindungi masyarakat. Jangan sampai ada yang kelaparan, apapun bentuknya yang kita terima adalah bentuk ikhtiar kita semua, semua bersama-sama memberikan perhatian untuk kita semua baik dari kategori rentan terdampak dan yang belum atau tidak menerima bantuan sosial pemerintah ini menjadi perhatian kita semua terutama pemerintah.

Ini virus kemiskinan, "Ayo kita sabar menghadami ini" kata walikota

Jumlah penerima JPS terdampak Covid-19 ada 5150 keluarga dengan indeks 100 ribu per-keluarga. Memang tidak seberapa tetapi harus kita syukuri, ucapnya

Adapun ketentuan penerima bantuannya itu harus mempunyai bukti telah divaksin, apabila tidak memiliki harus disertakan surat keterangan tidak bisa di vaksin. Dan bagi yang menolak akan diminta untuk membuat berita acara dan kemudian diganti kepada penerima lain.

Vaksin adalah suatu kewajiban kita, di bulan Desember mudah-mudahan 70 persen bisa terlampaui. Sehingga bisa seperti wabah epidemi, Diare, DBD dan sebagainya.

"Stop mengeluh, apa yang bisa kita perbuat. Sama sama bangkit dan tangguh", ucapnya

Ekonomi naik 1,4 persen. Tidak defisit 5-6 persen, Naik dari pertanian 24 persen. Pertanian insya allah menjanjikan, bila ada yang belum kebagian atau kelaparan tolong sampaikan ke Pemerintah. Insya allah tidak akan ada apabila kita sama-sama. Bersatu itu akan mempermudah. Jelasnya./Tema






JABARCENNA.COM | BANJAR,- Lokasi Isolasi terpusat penanganan Pasien Covid-19 kota Banjar yang berada di Kawasan Gelora Banjar Patroman sepi dikarenakan serangan Hama Tomket, Jumat (3/9/2021).

Menurut petugas Nakes yang jaga di isoter Gelora Banjar Patroman pasien yang ada di isoter sebanyak 22 orang pasien di pindahkan ke RSU Asih Husada dikarenakan serangan Tomket.

Walikota Banjar mengatakan buat yang isoman tetap di tempatkan di GBP tetapi Serangan Tomcat yang di atas hanya 2 orang yang terluka sedikit-sedikit makanya dipindah ke sini dievakuasi dan sebagian banyak yang sembuh udah selesai isolasinya, ucapnya.

Tapi tetap itu kebijakan bahwa kalau yang terpapar tetap harus diisolasi di sini tidak di rumah tidak Mandiri tidak isoman jadi tetap di terpusat di Asih Husada karena di Asih Husada untuk pasien yang ringan, yang berat di RSUD, yang ringan disini dan yang gejala di GBP. Tapi sekarang tanpa gejala juga disini.

Ternyata Alhamdulillah berhasil dengan isolasi terpusat tidak ada lagi perkembangan dan tidak ada lagi klaster-klaster keluarga, siapapun yang terpapar wajib di isolasi terpusat dan sekaran di Asih Husada, ucapnya.

Kalau terjadi ada penambahan lagi GBP kita siap kan dipergunakan lagi, jelasnya.

Untuk kasus Covid-19 di kota Banjar semakin turun terus mudah-mudahan kita jadi di level 2 dan yang terpenting kita tetap menjaga masyarakat jangan evoria, tetap kita Prokes, Percepatan vaksin, dan tetap memakai masker, itu yang harus terus menerus ke masyarakat kita disiplinkan, sosialisasikan, jelasnya./tema


JABARCENNA.COM | BANJAR,- Bank BRI cabang Banjar menyerahkan bantuan 1000 paket sembako senilai Rp. 226.000.000,- (dua ratus dua puluh enam juta rupiah) kepada Kepolisian Resor Banjar untuk disalurkan kepada warga masyarakat yang terdampak Covid-19. Senin (30/08).

Penyerahan tersebut secara simbolis di berikan langsung oleh pimpinan Cabang BRI Banjar Afandi Ahmad, S.E kepada Kapolres Banjar AKBP Ardiyaningsih, S.I.K., M.Si. di halaman Mapolres Banjar.

Dalam kegiatan tersebut Kapolres Banjar mengatakan penanganan Covid-19 merupakan tanggung jawab bersama, termasuk pemberian Bantuan Sosial dari Bank BRI tersebut kepada Polres Banjar.

"Kami apresiasi atas kepedulian Bank BRI kepada masyarakat yang terdampak Covid-19, bantuan sosial ini akan Kami manfaatkan dan akan Kami salurkan kepada masyarakat yang benar-terdampak dan harus tepat sasaran" ucap Kapolres Banjar. 

./Tema


JABARCENNA.COM | BANJAR,- Sebagai upaya pencegahan dan penanganan Covid -19, Pemerintah Kota Banjar mengeluarkan keputusan untuk menempatkan warga yang terkonfirmasi positif covid-19 untuk melakukan isolasi secara terpusat di Sport Center atau Gelora Banjar Patroman (GBP) di Langensari Banjar.

Isolasi terpusat (Isoter) di GBP sendiri dilakukan untuk pasien Covid tanpa gejala, sedangkan untuk yang bergejala ringan ditempatkan di RS Asih Husada, dan yang bergejala berat di RSUD Banjar.

Keputusan tersebut benar-benar dilakukan oleh Pemerintah Kota Banjar dengan melakukan penjemputan warga yang terkonfirmasi positif.


Seperti yang terjadi pada hari Kamis (19/08/2021), Walikota Banjar Ade Uu Sukaesih secara langsung menjemput 6 warga yang terpapar Covid untuk melakukan isolasi terpusat (Isoter).

" Saya mengambil keputusan untuk semua yang terpapar kita isolasikan secara terpusat. Ini dilakukan supaya kita bisa tuntas dalam penanganan Covid, sehingga angka kasus Covid semakin menurun. Dan ini merupakan keputusan, mau tidak mau warga harus kooperatif. Mulai saat ini tidak ada lagi Isoman, " ucapnya.

Sementara sampai saat ini, tempat isolasi yang disediakan untuk yang bergejala ringan di RS Asih Husada tersedia 70 tempat tidur, sedangkan di RSUD Banjar saat ini terisi 18 tempat tidur. Dan bagi warga yang terpapar covid-19 tanpa gejala yang melakukan isoter di GBP sebanyak 16 orang.

Hal tersebut disampaikan Juru Bicara Gugus Tugas Covid-19 Kota Banjar Agus Nugraha melalui sambungan telepon.

" Ada penambahan warga yang terpapar covid-19 yang melakukan isoter di Sport Center, jumlahnya menjadi 16 orang. Mulai saat ini tidak ada yang Isoman, jadi semua yang terkonfirmasi positif kami jemput untuk melakukan isolasi terpusat, " ujarnya.

Ditambahkan Agus, keputusan untuk isolasi terpusat mendapat tanggapan positif dari masyarakat.

" Masyarakat menyambut baik adanya isoter ini. Ini artinya masyarakat sudah semakin sadar, lebih baik isolasi terpusat daripada isolasi mandiri, " pungkasnya./Tema


JABARCENNA.COM | BANJAR,- Dalam rangka memperingati Hari Pramuka ke 60, Gerakan Pramuka Cabang Banjar dan Pramuka peduli adakan gerakan kemanusiaan, pedulinya Pramuka terhadap warga yang terdampak covid-19.

Sebanyak 168 paket sembako yang disebarkan melalui kwartir ranting kecamatan Banjar, Purwaharja, Langensari, Pataruman dan pengurus kota (14/8/21).

Dari paket sembako tersebut ada yang dikhususkan untuk para veteran pejuang.

"Apa yang kita berikan sebagai bentuk penghormatan kita kepada orangtua para pejuang. Dan mudah-mudahan mereka merasa dihargai atas perjuangannya, " ucap Dede Suryana Sekretaris Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kota Banjar.


Ditambahkan Dede, selain paket sembako yang diberikan dalam gerakan kemanusiaan tersebut, ada 19 peti jenazah yang disumbangkan kepada RSUD Banjar.

"Kami juga menyerahkan 19 peti jenazah, Mudah-mudahan bisa bermanfaat. Tapi semoga tidak terpakai. Dengan tidak terpakainya peti jenazah ini, artinya angka kematian karena covid sudah tidak ada lagi, " pungkasnya.

Wakil Dirut RSUD kota Banjar menyampaikan ini penerimaan bantuan dari Pramuka peduli dan kita mengapresiasi sekali terhadap kepedulian temen-temen dari Pramuka untuk menyikapi kondisi Pandemik di saat ini, ucapnya.

Dan mudah-mudahan dimasa Vandemi ini bisa berguna,tetapi secara prinsip kami berharap peti mati ini bisa digunakan karena memang kalau ada kematian itu harapan kami, jelasnya.

Kalau pun ada kematian kita sudah ada persiapan peti yang cukup. Kami menerima bantuan peti sebanyak 19 peti dari Pramuka Peduli.

Untuk tingkat kematian sendiri di bulan kemarin sampai sekarang mengalami penurunan di banding bulan Juli, sekarang sudah sedikit turun hampir beberapa persen, sehingga pemakaian peti tidak sebanyak di bulan kemarin, ucapnya

Harapannya di hari Pramuka yang ke 60 RSUD kota yang diwakili oleh Wakil Dirut mengatakan mudah-mudahan di hari Pramuka ke 60 semakin jaya dan semakin maju bisa menjadi organisasi yang mencetak generasi-generasi yang punya kepedulian kepada masyarakat, jelasnya.



./Tema


JABARCENNA.COM | BANJAR,- Persiapan penggunaan Gelora Banjar Patroman sebagai Pusat Isolasi covid19 di Kota Banjar, telah siap digunakan.

Untuk itu, Wali Kota Banjar, Dr. Hj. Ade Uu Sukaesih,M.Si, bersama Kapolres Banjar AKBP Ardiyaningsih, S.I.K.,M.Si., meninjau secara langsung Lokasi Isolasi Terpusat tersebut, Sabtu (07/08/2021)

Kepala Dinas Pemuda dan Olah Raga Kota Banjar mengatakan, sebanyak 64 tempat tidur telah siap digunakan sebagai tempat isolasi pasien covid19 Dengan Gejala Ringan dan tanpa gejala. Tempat tidur tersebut berasal dari BPBD sebanyak 24 velbed dan 40 tempat tidur dari Dinas Tenaga Kerja Kota Banjar.

Fasilitas yang disediakan cukup lengkap, seperti Televisi, Wifi, serta kamar mandi.

Wali kota mengatakan, program isolasi terpusat ini merupakan upaya pemerintah Kota Banjar untuk menyelesaikan permasalahan isolasi mandiri warga yang terpapar covid19. Banyak pasien yang tidak mempunyai sarana isolasi yang memadai, sehingga proses isolasi tidak maksimal.

"Nantinya, jika ada pasien yang isolasi, tapi di lokasi isomanya tidak memadai akan di lakukan isolasi disini. Tp untuk pasien yang tidak bergejala sampai gejala ringan. Yang paling penti g, pasien tidak bisa keluyuran keluar rumah. Sehingga tidak menularkan kepada orang lain"jelasnya./Tema


JABARCENNA.COM | BANJAR,- Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDIP Kota Banjar H Nama Suryana, kembali lakukan aksi kepedulian sosial, dengan membagikan ratusan nasi box kepada warga yang sedang menjalani Isoman.

Ratusan nasi box itu akan dibagikan kepada masyarakat melalui anak cabang disetiap kecamatan, demikian disampaikan Ketua DPC PDI Perjuangan Nana Suryana(6/8/21).

"Sebetulnya ini kegiatan bakti sosial rutin DPC. Kemarin kita sudah bagi-bagi beras dan juga sembako. Dan sekarang ada Jum'at berkah kita bagi-bagi nasi box yang akan kita bagikan bagi warga Isoman atau warga yang membutuhkan, " ujarnya.


Ada sekitar 200 nasi box yang akan dibagikan ke 4 Kecamatan, dan nantinya kader-kader juga ranting yang membagikan di daerah masing-masing.

"Kami ingin hadir di tengah-tengah mereka yang saat ini terdampak covid. Semoga upaya yang kita lakukan bisa bermanfaat untuk masyarakat Banjar. Jadi PDIP hadir di tengah-tengah masyarakat yang sedang kesulitan. Dan kegiatan ini akan kami lakukan semaksimal dan semampu kami, " harapnya.

./Tema


JABARCENNA.COM | BANJAR,- Masa PPKM darurat hingga PPKM level 4 tahap dua, kasus positif Covid 19 di Kota Banjar masih cukup signifikan tinggi. Satgas penanganan Covid 19 menilai, pengawasan dan kesadaran pasien yang menjalani isolasi mandiri di rumah masih rendah.

Pemerintah Kota Banjar dalam waktu dekat ini akan segera mengaktifkan Sport Center Langensari untuk isolasi pasien Covid 19 secara terpusat. Dipakainya kembali Sport Center kali ini, lantaran banyak pasien isolasi mandiri yang tidak layak. Selain rumah yang sirkulasi udaranya kuranh baik, jumlah penghuni yamg banyak juga dinilai rentan penyebaran Covid 19 di lingkungan keluarga.

Bahkan Satgas Covid 19 mendapat laporan, terdapat pasien yang tidak patuh menjalani isolasi dengan berkeliaran di lingkungan rumah. Nantinya petugas Satgas akan menjemput pasien yang isolasi di rumah untuk menjalani isolasi terpusat di Sport Center.

"Ini salah satu upaya kami untuk menekan kenaikan kasus positif, banyak pasien isoman yang bandel malah berkeliaran dan itu saya nilai sangat jahat menularkan penyakit berbahaya," ujar Walikota Banjar, Ade Uu Sukaesih saat meninjau persiapan isolasi terpusat di Sport center, Kamis 5/8/21.

Sejumlah persiapan kini sedang dilakukan oleh Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora), Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), Dinas Sosial, dan Dinas Kesehatan. Ruang tribun Sport Center nantinya akan menampung pasien sebanyak 120 orang.

Sementara fasilitas pendukung lainnya seperti dapur umum, kamar mandi, WC, AC, TV dan Wifi sudah tersedia sejak Sport Center digunakan untuk isolasi warga yang mudik lebaran di bulan Mei tahun 2020 lalu.

"Isolasi terpusat ini untuk memudahkan kami merawat, mengawasi dan memantau perkembangan Covid 19, semoga Kota Banjar bisa membaik dan segera turun level," tambah Walikota Banjar./Tema


JABARCENNA.COM | KUNINGAN,- Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kuningan Drs.H. Mujayin, M.Pd.I melalui Kasi Bimas Islam Kemenag Kuningan H. Ahmad Fauzi, menghimbau kepada para penyuluh agar lebih intensif lagi dalam melakukan sosialisasi mengenai pentingnya protokol kesehatan 5M kepada masyarakat.

Hal tersebut disampaikan berkenaan dengan Surat Edaran Menteri Agama Nomor 20 Tahun 2021 Tentang penerapan protokol kesehatan 5M dan pembatasan kegiatan peribadatan pada masa PPKM level 3 dan level 4 serta PPKM Mikro.

Guna menindaklanjuti hal tersebut, Penyuluh Agama Islam (PAI) PNS dan Non PNS Kecamatan Cimahi Kabupaten Kuningan laksanakan dan sosialisasikan perintah sesuai surat edaran yang dikeluarkan oleh Kementerian Agama beberapa waktu lalu.

"Seperti apa yang dikatakan kepala Kemenag Kuningan saat rapat koordinasi dan evaluasi tentang pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat level 4 dan level 3 Covid-19 di wilayah Kabupaten Kuningan pekan lalu, kami penyuluh agama Islam (PAI) PNS dan Non PNS Kecamatan Cimahi laksanakan perintah tentang penerapan protokol kesehatan dan Vaksinasi kepada tokoh agama dan masyarakat sesuai dengan surat edaran menteri agama nomor 20 tahun 2021", Ucap Asep Nurdin, S.Th.I.M.Pd selaku Penyuluh Agama Islam Fungsional Kecamatan Cimahi, Senin 2 Agustus 2021.

Hari ini kita membagi beberapa titik sosialisasi dan penerapan protokol kesehatan khususnya di wilayah Kecamatan Cimahi, "Alhamdulilah kegiatan berjalan lancar, meskipun dilapangan masih ditemukan beberapa warga yang masih melanggar protokol kesehatan", ucapnya

Sosialisasi dan pembagian masker di tempat ibadah

Dalam pelaksanaannya kita lakukan sosialisasi di tempat ibadah dan di beberapa titik perbatasan kecamatan Cimahi dengan memberikan himbauan kepada masyarakat akan pentingnya Prokes 5M dan 1D. "Kita kasih pemahaman bagi warga yang melanggar atau tidak menerapkan Prokes", ujarnya

"Covid-19 ini ada, oleh karena itu kita harus bangun kesadaran umat mengenai protokol kesehatan," tuturnya

Ditambahkan Kyai Harun selaku PAI Non PNS, mengungkapkan, Kita sebagai pelayan publik harus dapat mengunggah kesadaran umat mengenai protokol kesehatan disaat Pandemi Covid-19.

"Saya menghimbau kepada masyarakat khususnya warga kecamatan Cimahi untuk tetap melaksanakan Prokes 5M" kata Kyai Harun

Sebagai tugas dan tanggung jawab kita selaku Penyuluh Agama Islam (PAI) PNS ataupun Penyuluh Agama Honorer, kita juga melakukan monitoring dan evaluasi sebagai bahan laporan, dan melaporkan hasil kegiatan dilapangan sebagaimana dengan adanya form laporan yang sudah disediakan oleh pihak kementerian agama. Pungkasnya

(Iwan)





Diberdayakan oleh Blogger.