Puan Maharani Sebar Pembagian Beras Untuk Rakyat, 1000 Paket Beras Dibagikan di Kota Banjar


JABARCENNA.COM | BANJAR,- Puan Maharani Ketua DPR Republik Indonesia Dapil Jabar X dan Bapak Muhammad Nurdin Ketua DPR RI Dapil lll Kuningan, Ciamis, Banjar, Pangandaran, dari Partai PDI Perjuangan memberikan santunan pembagian beras di kota Banjar, Senin (27/12/2021).

Ketua DPC PDIP kota Banjar H Nana Suryana mengatakan ini kegiatan santunan pembagian beras, kami atas nama Ketua DPC PDIP kota Banjar dan seluruh Keluarga besar DPC PDIP kota Banjar mengucapkan terima kasih yang setinggi-tingginya kepada Ibu dr. Honoris Kasual Puan Maharani selaku ketua DPR RI dari PDIP yang telah bersimpati kepada masyarakat kota Banjar dia menitipkan kepada kami untuk membagikan beras sebanyak 1000 paket untuk masyarakat kota Banjar.


Dan tentunya kami sangat berterima kasih sebagai Kader serta Ketua DPC PDI Perjuangan beserta seluruh jajaran dan Keluarga besar PDI Perjuangan saya mengucapkan terimakasih kepada Beliau Ibu Puan Maharani,kami sebagai Kader merasa bangga bagaimana beliau itu satu-satunya Perempuan,bahkan yang pertama menjadi Anggota DPR RI di Indonesia kemudian pernah menjadi Menteri tentunya kami sebagai Kader PDI Perjuangan di Daerah menjadi merasa bangga dan mudah-mudahan beliau semakin sukses tetap menginspirasi kami warga PDI Perjuangan di seluruh pelosok tanah air, jelasnya.


Dan yang ke dua kami juga mengucapkan terima kasih kepada Bapak Muhamad Nurdin sebagai DPR RI dari Dapil Banjar, Ciamis, Pangandaran, Kuningan yang beliau juga senantiasa beliau di Komisi lll DPR RI beliau juga senantiasa membantu kami Keluarga besar PDI Perjuangan dan masyarakat kota Banjar mudah-mudahan beliau-beliau yang hebat ini diberikan Kesehatan oleh Alloh swt, kemudian tetap menjadi inspirasi bagi kami dan menumbuhkan semangat juang kami untuk tetap berjuang menagis dan tertawa bersama rakyat. Jelasnya

./Tema