Wisata Agro Park Mabda Islam Sukabumi, Ada Bonbin-nya Loh...

JabarCeNNa.com, Sukabumi - Usai peletakan Batu Pertama pembangunan mesjid di Pondok Pesantren Yatim Mabda Islam, Bupati Sukabumi H. Marwan Hamami meninjau lokasi Agro Park Mabda Islam Kampung Pasirgede RT. 03/10 Desa Nyalindung Kecamatan Nyalindung, Rabu (09/10) 

Dalam Kesempatan tersebut H. Marwan Hamami melakukan penanaman pohon Kurma dan meninjau lokasi wisata agro yang didalamnya ada Domba Etawa, Merino, Pygmy serta Kuda. 

"Pemerintah Kabupaten Sukabumi saat ini mendorong pariwisata, seperti wisata agro yang idealnya lengkap dengan fasilitas seperti kebun binatang mini, trus juga menyediakan makanan yang bisa petik langsung di tempat tanpa pestisida" ungkapnya.

Bupati berharap dengan adanya agro wisata yang dikelola Pondok Pesantren Yatim Mabda Islam ini bisa menginspirasi tempat lain untuk sama-sama mengelola alam dengan baik. "Mudah mudahan tempat ini dapat menispirasi tempat tempat lain sehingga menjadi nilai kesejahtraan. Sehingga potensi yang diberikan oleh Allah dapat dimanfaatkan dan diolah dengan memanfaatkan alam untuk kesejahtraan masyarakat, kalau alam dirusak akibatnya akan ke-kita" jelasnya.


Sri Nenkli/Erik S.S