25 Pasukan Paskibraka Kota Banjar Dikukuhkan


JABARCENNA.COM | BANJAR,- Sebanyak 25 orang Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kota Banjar tahun 2022 dikukuhkan oleh Wali Kota Banjar, Dr. Hj. Ade Uu Sukaesih, M. Si., Selasa (16/08/2022).

Pengukuhan yang berlangsung di Pendopo Kota Banjar ini berjalan dengan khidmat, yang dihadiri secara langsung oleh Kapolres Banjar, Kajari, Sekretaris Daerah Kota Banjan, Dansubdenpom Kota Banjar. Ke-25 Anggota Paskibraka Kota Banjar ini terdiri dari 13 orang Putra dan 12 orang putri yang berasal dari sembilan Sekolah Tingkat SMA/sederajat Se-Kota Banjar.

Seluruh Anggota Paskibraka Kota Banjar ini telah dilatih oleh oleh Purna Paskibraka Kota Banjar serta Anggota TNI/Polri.

Dalam Amanatnya, Wali Kota Banjar mengatakan bahwa dengan pengukuhan ini menandakan bahwa seluruh Calon Anggota Paskibaraka Kota Banjar tahun 2022 telah resmi menjadi pasukan pengibar bendera pusaka Kota Banjar Tahun 2022 yang akan melaksanakan tugas pada tanggal 17 Agustus Tahun 2022.

"Perjuangan menjadi anggota Paskibraka memang tidak mudah, Banyak tahapan yang harus diikuti, termasuk latihan yang ketat dan penuh sikap disiplin. Selama tiga bulan Adik-adik telah digembleng oleh Instruktur guna menanamkan guna menanamkan rasa Patriotisme untuk menjadikan adik-adik menjadi putra-putri yang memiliki jiwa besar jiwa bangga menjadi pemuda pemudi yang mampu mendarmabaktikan segala jiwa raga untuk mengisi kemerdekaan negara yang kita cintai ini dengan menjadi pasukan pengibar bendera merah putih. "Ucap wali kota.

Wali kota berharap kepada adik-adik Paskibraka Tahun 2022 agar dapat melaksanakan tugas dengan semangat dan penuh rasa tanggung jawab sehingga tugas mulia ini dapat berjalan dengan sukses.

Kegiatan ditutup dengan ucapan selamat dari Wali Kota Banjar bersama Seluruh Tamu undangan. Terlihat tangis haru dan bangga dari para orang tua yang anaknya telah dikukuhkan./Tema