Akhirnya Kabupaten Sukabumi Juarai Sepakbola Putri di Ajang PORPROV XIV 2022 dan Raih Mendali Emas


BANJAR | JABARCENNA.COM,- Akhirnya Kabupaten Sukabumi sukses mengalahkan Kabupaten Sumedang di Final Cabang Olahraga Sepakbola Puteri PORPROV XIV tahun 2022, di Stadion Gelora Banjar Patroman Langensari Kota Banjar, Senin (14/11/2022) siang.

Kabupaten Sukabumi menang melalui drama adu penalti. Setelah sebelumnya skor imbang 1-1 yang bertahan hingga akhir waktu pertandingan. Dan akhirnya pada babak adu penalti, Kabupaten Sukabumi berhasil unggul dengan skor 6-5, sekaligus memposisikan diri sebagai juara pertama dan berhak meraih medali emas.


Kemenangan Tim Sepak bola Puteri disambut penuh rasa gembira oleh semua pemain dan suporter yang hadir dalam pertandingan tersebut.

Tidak terkecuali Ketua KONI Kabupaten Sukabumi Sirojudin, yang turut serta memberikan semangat kepada Tim kebanggaannya.

"Selamat kepada tim sepak bola puteri yang telah menang. Atlet Sukabumi terbaik di Jawa Barat. Untuk Kota Banjar, pokoknya Kota Banjar bagus, semuanya bagus, aman dan tentram," ucapnya dengan penuh kegembiraan.

Sementara itu, Zahwa Puteri salah seorang pemain Sepak bola puteri Kabupaten Sukabumi menyatakan rasa senang dan bangganya atas kemenangan timnya.

Walaupun menurutnya bermain di lapangan Stadion Gelora Banjar Patroman cukup melelahkan, dengan kondisi lapangan yang agak lebar ukurannya bagi pemain puteri.

"Alhamdulillah target kita untuk mendapatkan emas dapat kami raih. Ini rejeki buat kami semua. Untuk kondisi lapangan di sini standar, cuma agak lebar ukurannya bagi pemain Puteri, dan itu cukup melelahkan. Tapi semua itu bisa terbalaskan, kami bisa meraih emas untuk Porprov ini, " ucapnya penuh rasa bangga.

Dengan kemenangan tim Sepak bola Puteri Kabupaten Sukabumi yang berhasil meraih medali emas, maka berakhir pula pertandingan Sepak Bola Puteri PORPROV ke-XIV yang diselenggarakan mulai tanggal 3 sampai 14 November 2022.

Ketua Pelaksana Pertandingan Sepak bola Puteri PORPROV ke XIV Anggi Sihombing merasakan satu kebanggaan serta kegembiraan, acara tersebut bisa terselenggara dengan sukses. Dimana ini merupakan sejarah bahwa sepak bola Puteri dipertandingkan di Porprov baru tahun ini, dan baru kali pertama dan ada di Kota Banjar.

"Alhamdulillah semua berjalan dengan baik, bahkan sampai ke final pun berjalan dengan baik. Kami dari panitia bangga, senang dan berbahagia. Juga bangga Kota Banjar dijadikan tuan rumah. Dan mudah-mudahan ke depannya ada event lagi, bukan hanya PORPROV saja, " ucapnya.

Hal senada juga disampaikan Ketua PSSI Kota Banjar Dadang R Kalyubi, bahkan memberikan apresiasi kepada seluruh pemain dan panitia pelaksana, dengan kesuksesan penyelenggaraan Pertandingan Sepak bola Puteri PORPROV ke XIV.

"Ini sangat luar biasa, dan ini satu kesuksesan buat kita semua. Selanjutnya ini menjadi bahan evaluasi kita ke depannya untuk pemain-pemain sepak bola. Ke depannya kita bisa mencari informasi dan pengalaman dari Kabupaten/Kota yang lebih maju dari kita. Harapan ke depan kita juga harus mempunyai pesepak bola Puteri yang baik," tuturnya./Tema (ADV)