JABARCENNA.COM | Portal Berita Jabar Katanya

JABARCENNA.COM | BANJAR - Setelah 2 Minggu Vaksinasi Tahap 1, Personel Polres Banjar Menjalani Vaksinasi Tahap 2.

Berlokasi di Gedung Olahraga Purwahaja tepatnya di belakang kantor Kecamatan Purwaharja, 90 Personel Polres Banjar yang terdiri dari Pejabat Utama Polres Banjar, Kapolsek Jajaran, Personel, dan ASN Polres Banjar menjalani vaksinasi Covid-19 tahap keda. Senin 15/03-21.

Kapolres Banjar AKBP Melda Yanny, S.I.K.,M.H. memantau kegiatan vaksinasi tersebut dengan didampingi Pejabat Utama Polres Banjar dan Petugas Vaksinasi dari Dinas Kesehatan Kota Banjar dan Puskesmas Purwaharja 1.

“Ya, Hari ini Kami (Personel Polres Banjar) menjalani vaksinasi tahap keduam setelah empat belas hari yang lalu melaksanakan tahap satu di Mapolres Banjar” Ucap Kapolres Banjar

“untuk itu kami Imbau kepada warga masyarakat nanti pada waktunya menjalani vaksinasi, karena kami Sudah melaksanakan aman dan halal serta tidak ada efek samping yang berlebih, serta setelah melaksanakan vaksin tetap mematuhi protokol kesehatan 5M” Kata Kapolres Banjar.

Pelaksanaan Vaksinasi tersebut dilakukan atas kerjasama Dinas Kesehatan Kota Banjar, Puskesmas Purwaharja 1, dan Urusan Kesehatan (Ur Kes) Polres Banjar dengan tetap mematuhi protokol kesehatan.

.tema

JABARCENNA.COM | BANJAR - Pelantikan Pengurus Dekopinda kota Banjar masa Bhakti 2020-2025 di laksanakan di Aula Somahna Bagja Dibuana Sekda kota Banjar, Senin 15/3-20.

Hadir dalam Pelantikan Walikota Banjar Hj Ade Uu Sukaesih yang sekaligus melantik kepengurusan Dekopinda kota Banjar masa Bhakti 2020-2025,Perwakilan dari Dekopinda Jawabarat H Yaya Sunarya SH. MM, Kabid Koperasi kota Banjar Tatang, dan anggota Koperasi.

Sebanyak 18 anggota pengurus Koperasi Mikro kota Banjar yang di lantik oleh Walikota Banjar.

Kepala Organisasi SDM Dekopinda Jabar Bp H. Yaya Sunarya SH.,MM. dalam sambutannya menyampaikan terima kasih banyak kepada Walikota Banjar yang telah hadir dan melantik anggota kepengurusan yang baru Koprasi Mikro masa Bhakti 2020-2025,semoga dengan kepengurusan yang sekarang dilantik bisa meningkat kan Koperasi Mikro di kota Banjar, ucapnya.

Sambutan Walikota menyampaikan laju pertumbuhan ekonomi di Jawabarat ke 1,perekonomian di kota Banjar naik menjadi 1,26%,dan bagai mana Koperasi di kota banjar bisa naik dan seimbang dengan perekonomian,kita harus mendisiplinkan masyarakatnya. Ujarnya


.Tema

JABARCENNA.COM | BANJAR -Polres Banjar Polda Jabar - Berlokasi di halaman Mapolres Banjar, Kapolres Banjar AKBP Melda Yanny, S.I.K.,M.H. dengan dihadiri oleh Pejabat Utama Polres Banjar serta diikuti oleh Personel Polres Banjar dan Perwakilan Polsek Jajaran. Senin 15/3-21.

Sebanyak 10 Personel mendapat penghargaan dari Kapolres Banjar sesuai dengan prestasi yang diraihnya di antaranya 4 Personel diberi penghargaan dalam keaktifan dalam pelaporan Aplikasi BLC (Bersama Lawan Covid-19), 1 Orang Bhabinkamtibmas sebagai pelopor dan penggerak tokoh pemuda di binaanya yakni desa Jajawar, 5 Orang berprestasi dalam bidang pembinaan pada fungsinya masing-masing.

Dalam amanatnya Kapolres Banjar mengatakan Pemberiaan penghargaan merupakan salah satu bentuk ucapan terimakasih dari pimpinan kepada personel berkat dedikasi, prestasi, dan kinerja yang diberikan kepada kesatuan.

"Saya selaku Kapolres Banjar mengucapkan terimakasih dan pengharghaan setinggi-tingginya kepada seluruh personel Polres Banjar dan Polsek Jajaran atas kinerja yang telah diberikan kepada kesatuan. Jangan pernah terlena dengan penghargaan yang telah diraih, tetap tingkatkan kinerja yang lebih baik ladi demi kemajuan Polres Banjar yang kita Cintai ini" Ucap Kapolres Banjar.

Dalam sambutannya juga Kapolres Banjar mengajak seluruh peserta Upacara untuk bersama-sama mendoakan Almarhum Kompol Lasimin, S.H.

"Semoga Almarhum meninggal dalam Husnul Khotimah, Aamiin" Ucap Kapolres Banjar.

.Tema

Ilustrasi
JABARCENNA.COM | KUNINGAN - Beberapa pekan lalu Jum'at (12/03/2021)  Pemkab Kuningan melaksanakan Mutasi Rotasi eselon III dan IV mendapat sorotan serius dari berbagai kalangan.

Mutasi Rotasi di kalangan Pemkab Kuningan dinilai banyak kejanggalan bila nengacu kepada UU No 5 tahun 2019 yang mana untuk kenaikan jabatan syarat mutlak pegawai wajib mengikuti diklat PIM guna kenaikan golongan, sementara peserta Mutasi Rotasi masih ada yang tidak memenuhi syarat tetapi bisa diverifikasi.

Yang sangat memperihatinkan Ketua Baperjakat (Sekda) dan Tim Penilai BKPSDM sama sekali tidak Respon akan usulan permohonan dari kepala SKPD (Kadis)  terkait ada beberapa pegawai dari fungsional beralih fungsi menjadi struktural.

Landasan atau acuan yang mana yang diterapkan oleh Baperjakat. Apakah Dikduk atau Dukdik. Yang jelas publik mempertanyakan kinerja Baperjakat. (D2)
Diberdayakan oleh Blogger.