JABARCENNA.COM | Portal Berita Jabar Katanya


JABARCENNA.COM | BANJAR,- Jajaran personel Polres Banjar Polda Jabar melalui Polsek Langensari, melakukan patroli di wilayah Langensari, Kamis (31/3/2022).

Patroli tersebut dilakukan di beberapa lokasi seperti di dusun Karangmukti, Kecamatan Langensari dengan sasaran premanisme, prostitusi, dan gangguan keamanan lainnya.

Di lokasi ini, petugas tidak menemukan tindakan kriminal ataupun gangguan Kamtibmas lainnya. Patroli dilanjutkan ke alun-alun dan stasiun kereta api Langensari.

“Ini sudah menjadi agenda rutin, dan kami menerjunkan anggota ke lapangan untuk melakukan patroli ke lokasi rawan gangguan Kamtibmas,” ujar Kapolres Banjar, AKBP Ardiyaningsih S.I.K., M.Si.

Selain patroli, jajaran Polres Banjar juga melakukan imbauan kepada warga untuk tetap mematuhi protokol kesehatan, serta agar selalu waspada terhadap gangguan Kamtibmas.

“Kami juga memberikan nomor kontak kepada warga, hal ini agar jika terjadi gangguan Kamtibmas, warga bisa melapor ke pihak kepolisian,” pungkasnya./Tema


JABARCENNA.COM | BANJAR,- Polres Banjar Polda Jabar pantau pelaksanaan pembagian Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) di aula Desa Sukamukti, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat, Kamus (31/03/2022).

Pemantauan dilakukan guna antisipasi gangguan Kamtibmas.sebanyak 143 keluarga penerima manfaat (KPM), menerima bantuan masing-masing sebesar 300 ribu rupiah.

Kapolres Banjar, AKBP Ardiyaningsih mengatakan, bahwa pihaknya melakukan pemantauan adalah untuk menjaga kondusifitas wilayah. Selain itu, juga untuk antisipasi kerumunan saat pembagian BLT tersebut.


“Selain menjaga keamanan, kami juga terus menghimbau kepada warga untuk tetap mematuhi protokol kesehatan,” ujarnya

Selain itu, dia juga membuka geray vaksin untuk dosis ke satu, dua, dan tiga.

“Kami juga membuka geray vaksin bagi warga yang belum melakukan vaksinasi, baik vaksinasi dosis ke satu, dua, ataupun tiga,” imbuhnya.

Dalam kegiatan penyaluran Bantuan Langsung Tunai tersebut berjalan aman, lancar, dan kondusif./Tema


JABARCENNA.COM | BANJAR,- Wakil Wali Kota Banjar, H. Nana Suryana,S.Pd., membuka Kegiatan Rapat Kerja Daerah (Rakerda) Bangga Kencana Tingkat Kota Banjar tahun 2022 yang bertempat di Aula Somahna Bagja Dibuana Sekretariat Daerah Kota Banjar. Kamis, 31 Maret 2022.

Kegiatan ini juga dihadiri oleh Forkopimda Kota Banjar, Kepala Perangkat Daerah Kota Banjar, Ketua IBI Kota Banjar, Tim Penggerak PKK Kota Banjar serta seluruh Kader Se-Kota Banjar.

Dalam kesempatan ini juga diserahkan tiga Penghargaan dari BKKBN Provinsi Jawa Barat Kepada Pemerintah Kota Banjar atas Prestasi yang Diraih Kota Banjar.

1. Terbaik Ke 1 Capaian Peserta KB MOP lebih dari 100% tahun 2021

2. Terbaik ke 1 Capaian Peserta KB Baru MKJP Lebih dari 100% tahun 2021

3. Penghargaan Kampung KB Award diraih oleh Kampung KB Ulin Ka Bapa sebagai Terbaik ke II Kategori Kota.

Selain penghargaan dari BKKBN Provinsi Jawa Barat, diserahkan juga Penghargaan Kepada Kecamatan Banjar atas prestasinya sebagai pelayanan Akseptor KB MKJP terbanyak Tingkat Kota Banjar tahun 2021 serta launching Dapur Sehat Atasi stunting yang ditandai dengan Penyerahan Peralatan masak secara simbolis dari Tim Penggerak PKK Kota Banjar kepada Kader Kampung KB.


Kegiatan dilanjutkan dengan Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama Antara DPPKB Kota Banjar dengan PT Pos Indonesia Kota Banjar yang berisi tentang perjanjian kerjasama penyaluran Pulsa Kader Melalui Layanan Payment Pos. Selain dengan Kantor Pos, DPPKB Kota Banjar juga melakukan penandatanganan Kerjasama dengan Pengelola Wahana Agro Wisata Tepas Konci tentang Program Bangga Kecana Di Kampung KB Kelurahan Pataruman.

Wakil wali Kota dalam sambutanya mengatakan bahwa program pembangunan keluarga kependudukan dan keluarga berencana atau bangga kencana bertujuan untuk membangun ketahanan keluarga, menekan angka kelahiran dan mengendalikan angka pertumbuhan penduduk di Indonesia. Hal ini merupakan beban yang cukup berat apalagi dengan diterbitkannya Perpres Nomor 72 Tahun 2021 tentang percepatan penurunan stunting.

"Namun demikian saya mengapresiasi kerja keras dan peran Lini lapangan, seperti tenaga penyuluh KB, tenaga penggerak desa yang didukung oleh pos KB serta kader sebagai ujung tombak keberhasilan bangga kencana. Saya juga mengapresiasi atas kolaborasi dan integrasi pembangunan yang melibatkan Kementerian Agama, Dinas Kesehatan, Dinas Pendidikan, Dinas PMD, Dinas Sosial dan PPA, Dinas Pertanian, Dinas Lingkungan Hidup, Disperindakop, organisasi kemasyarakatan serta semua pihak yang secara bersama-sama mendukung pelaksanaan bangga kencana di Kota Banjar. "Jelasnya.

Secara umum, tambah Wakil Wali Kota, program bangga kencana di Kota Banjar sudah berjalan dengan baik namun dalam upaya mengoptimalkan pelayanan kepada masyarakat wakil wali kota berharap program bangga kencana dapat lebih digencarkan untuk menjangkau generasi muda sampai ke pelosok.

"Pemahaman diri akan pentingnya membangun ketahanan keluarga dapat menjadi bekal yang menentukan kualitas keluarga Indonesia ke depan. Kita ingin membangun keluarga yang sejahtera lahir dan batin serta harmonis dalam kehidupan bermasyarakat khususnya di Kota Banjar. " Pungkasnya./Tema


JABARCENNA.COM | BANJAR,- Pawai Tarhib Ramadhan Tingkat Kota Banjar dalam rangka Menyambut Bulan Suci Ramadhan Tahun 1443 Hijriyah yang digelar pada hari Kamis, 31 Maret 2022 berjalan dengan baik dan lancar.

Pawai tersebut dilepas secara langsung oleh Wakil Wali Kota Banjar, H. Nana Suryana, S.Pd., dengan didampingi oleh Forkopimda Kota Banjar, Ketua MUI, Ketua DMI, serta Perwakilan Ormas Islam yang bertempat di Alun-alun Kota Banjar.

Adapun peserta pawai terdiri dari Perwakilan Perangkat Daerah, Perwakilan DKM, Pesantren, Pelajar serta Masyarakat Kota Banjar. Rute yang dilalui mengambil start di Alun-alun Kota Banjar mengarah Ke Jalan Letjen. Suawarto, kemudian Dobo, Rest Area, terminal, Mengarah ke Pamongkoran, kemudian Sumanding, mengarah ke cimenyan dan finish kembali di Alun-alun Kota Banjar.


Dalam arahannya, Wakil Wali Kota Banjar menuturkan Pawai ini merupakan Bentuk kebahagiaan dalam menyambut datangnya Bulan yang penuh berkah dan ampunan.

"Bulan Ramadhan bukan hanya semata-mata menahan rasa lapar dan dahaga semata, namun intinya Bulan Ramadhan merupakan Moment tepat bagi seluruh umat muslim untuk meningkatkan keimanan dan Ketaqwaan kepada Allah SWT. " Jelasnya.

Wakil wali kota mengingatkan kepada seluruh peserta pawai untuk mengikuti kegiatan ini secara tertib dengan mematuhi peraturan lalu lintas serta tetap melaksanakan Protokol Kesehatan./Tema
Diberdayakan oleh Blogger.