Peringati HUT Rumsos Ke-13 dan HUT TKSK Ke-11, Rumsos-TKSK Kec.Kadudampit menggelar Kegiatan Baksos dan Santunan Anak Yatim


JABARCENNA.COM | SUKABUMI - Dalam rangka Peringatan Hari Jadi Rumah Sakit Sosial (Rumsos) Indonesia Ke-13 dan Hut TKSK Kecamatan Kadudampit adakan kegiatan Donor Darah, Baksos dan Santunan Anak Yatim beserta Lansia. 

Acara yang diadakan di Rumah Sosial Indonesia pada hari Kamis (15-10-2020) tersebut dihadiri langsung Ketua Rumsos Indonesia dan Ketua TKSK Kecamatan Kadudampit. 

Mudin Samsudin selaku Ketua TKSK Kec.Kadudampit mengatakan, Acara Rumah Sosial Yang ke-13 ini mengangkat tema "bergerak bersama membangun negeri, bergerak mencari solusi dan mudahkan urusan orang lain jangan dipersulit", kata Mudin 

Gelaran acara donor ini guna membantu PMI dan masyarakat yang membutuhkan Darah, dan Rumah Sosial Indonesia disini juga bekerja sama dengan PMI Kabupaten Sukabumi. 

Lanjutnya, selain kegiatan Bansos kita juga adakan santunan kepada Anak Yatim, Lansia dan puncak acaranya nanti malam ada Tabligh Akbar. 

Target kita dalam pelaksanaannya kepada 9 Desa yang ada di Kecamatan Kadudampit, dengan sasaran target warga masyarakat yang membutuhkan dan kurang mampu. Mengenai anggarannya sendiri, kita murni dari anggaran sendiri dan tanpa ada anggaran dari pemerintah, terangnya 

Untuk harapan kedepannya saya minta ke Stakeholder atau pemerintah yang ada disekitar Rumah Sosial Indonesia ini turut aktif untuk ikut membantu kami. ungkap Mudin. 

Kepala Desa Gede Pangrango, Asep Badrutamam menambahkan, saya sangat mengapresiasi sekali kegiatan ini di hari ultah TKSK yang ke-11 dan ultah RUMSOS yang ke-13, mudah-mudahan dengan adanya kegiatan seperti ini bisa bersinergi dengan pemerintahan dan bisa meningkatkan lagi di bidang sosialnya dan mudah-mudahan Ketuanya diberikan kesehatan dan rezeki yang berlimpah. Dan mudah-mudahan kedepan kita bisa bersinergi dengan pemerintah sehingga lebih ditingkatkannya lagi dalam bentuk sosialnnya. Tutur Asep 

Sementara dikatakan Babinsa Desa Gede Pangrango, Sertu Umam Rusmana menambahkan, Saya selaku Babinsa Desa Gede Pangrango dengan adanya kegiatan ini sangat mendukung karena ini baik untuk masyarakat, tetap terpelihara dengan situasi yang kondusif. Pungkasnya 

.Suhendi/Erik.S