JABARCENNA.COM | Portal Berita Jabar Katanya


JABARCENNA.COM | BANJAR - Upaya Polri untuk mencegah dan melindungi warga dari penyebaran virus Covid-19, rupanya terus dilakukan. Kali ini dilakukan oleh Polsek Pataruman sosialisasi 3M dan membagikan masker, Jum'at (4/9-2020).

Setidaknya 12 Anggota gabungan Polsek, melaksanakan Sosialisasi dan Himbauan kepada masyarakat akan Program Pemerintah Pusat tantang 3M dan langsung membagikan masker Gratis untuk dipakai guna pencegahan Penularan virus Covid-19.

Kegiatan pembagian masker ini mengikuti kebijakan pemerintah untuk membagikan masker gratis dari Kapolres Banjar AKBP Melda Yanny, S.I.K.,M.H. untuk warga masyarakat Kota Banjar dan hari ini Polsek Pataruman Bagikan masker Gratis.

Himbauan tentang protokol kesehatan pentingnya adaptasi kebiasaan baru dengan program 3M yaitu Memakai masker, Mencuci tangan dan Menjaga jarak, dalam hal ini Polsek Pataruman ini sebagai upaya preventif melindungi dan mengedukasi warga dari virus Covid-19. Apalagi, protokol kesehatan juga mewajibkan masyarakat agar menggunakan masker saat beraktivitas di dalam maupun diluar rumah.

“Hari ini sudah kami bagikan gratis masker kepada Warga semoga dapat membantu warga masyarakat patuh ikuti aturan protokol kesehatan “ ucap Kapolres Banjar AKBP Melda Yanny, S.I.K.,M.H. melalui Kapolsek Pataruman AKP Cecep Edi Sulaeman S.Ip. melalui Kapolsek Pataruman langsung pembagian masker kali ini.

Di samping membagikan masker gratis kepada para warga, pihaknya juga mengedukasi mereka agar menerapkan protokol kesehatan. Diantaranya, dengan program 3M yaitu Memakai masker, Menjaga jarak dan Mencuci tangan menggunakan sabun dan hand sanitizer, hingga memakai APD (alat pelindung diri) seperti masker dan sarung tangan baik didalam ruangan maupun diluar ruangan. Tukas Kapolsek.

"Masyarakat merasa terbantu dengan adanya himbauan pembagian masker gratis dan edukasi protokol kesehatan yang dilalukan polri, menyadarkan masyarakat akan pentingnya menggunakan masker dan cuci tangan". Pungkas Asep penerima masker gratis.

.Tema


JABARCENNA.COM | BANJAR - Untuk mendukung program pemerintah yakni menjaga ketahanan pangan serta tetap produktif dalam bidang ekonomi dalam masa pandemi Covid-19, Polres Banjar Polda Jabar bersama Pemkot Banjar dan PPK kota Banjar bersinergitas dalam mendukung Program Kampung Tangguh Lodaya. Rabu (2/9-2020)

Pada kesempatan ini Kapolres Banjar AKBP Melda Yanny, S.I.K.,M.H. bersama Wakil Walikota Banjar H. Nana Suryana dan Ketua Tim Penggerak PKK Kota Banjar Ny. Elis Nana Suryana meresmikan Kampung Tohaga Lodaya di Dusun Sampih Desa Rejasari Kecamatan Langensari Kota Banjar.

Kapolres Banjar bersama Wakil Walikota Banjar dan Ketua PKK dan rombongan disambut hangat oleh warga sekitar dan Tim Drumband Dusun Sampih yang antusias dalam memainkan alat musiknya.

Rombongan diarahkan oleh Kepala Desa Rejasari Subur Waluyo, S.Pd., M.Pd. ke beberapa lokasi produksi dan ternak di Dusun tersebut dimulai dengan meninjau UMKM pembuatan sale gulung, diperlihatkan cara memotong pisang yang dijadikan bahan utamanya, kemudian meninjau perikanan yang ditebar di kali, lalu UMKM Jamur Tiram, dilanjutkan dengan meninjau tanaman sayur yang di tanam di masing-masing rumah warga Dusun Sampih. Sayuran yang di tanam di tiap-tiap rumah warga diantaranya Pakcoy, Cabe Rawit, Jeruk Bali, Sawi, dan jenis sayuran yang lainnya. Serta Budidaya pembibitan ikan Gurame dan Lele.


Perkebunan tersebut dikordinir dan diarahkan oleh KWT Tirta Mandiri Desa Rejasari.

Acara dilanjutkan acara seremoni yang diisi dengan sambutan-sambutan, Kapolres Banjar AKBP Melda Yanny, S.I.K.,M.H. mengapresiasi dan penghargaan atas apa yang telah dilakukan oleh warga Dusun Sampih tersebut,

"Ini sangat luar biasa, apa yang telah dilakukan oleh Warga Dusun Sampih ini sangat lengkap dalam mendukung Program Pemerintah dalam menjaga ketahanan pangan dan produktif walau dalam masa pandemi" ucap Kapolres Banjar.

Di sela-sela kegitatan Personil Polwan Polres Banjar menyalurkan bantuan sembako kepada KWT Tirta Mandiri, serta membagikan masker kepada warga sekitar.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Muspika Kecamatan Langensari, Camat Langensari, Danramil 1325/Langensari, Kapolsek Langensari, Kasat Binmas Polres Banjar, Bhabinkamtibmas, serta Perwakilan Dinas Pertanian Kota Banjar.

.Tema


JABARCENNA.COM | SUKABUMI - Dalam rangka memperingati HUT Korem 061/surya Kencana ke- 71, Kodim 0607/Sukabumi mengadakan kegiatan donor dan pembagian sembako kepada masyarakat di Kecamatan Cisaat, Rabu (2/9/2020).

Kegiatan yang di pusatkan di Gedung Disen Jalan Raya Cigayung Desa Sukamanah Kecamatan Cisaat ini, dihadiri langsung Dandim 0607/Sukabumi, Letkol Danang Prasetyo Wibowo,M.I.POL serta puluhan peserta donor darah dari jajaran anggota Kodim 0607/Sukabumi. 

Penyelenggaraan donor darah kali ini terlihat berbeda dari biasanya. Selain peserta dan tamu undangan dibatasi serta dilakukan physical distancing, petugas donornya pun menggunakan Alat Pelindung diri (APD) lengkap.
 "Untuk donor ini kita targetkan 100 labu darah dan Alhamdulillah baru beberapa saat saja sudah terkumpul hampir setengahnya. Dan tidak hanya anggota Kodim 0607 saja, ada juga dari kepolisian, ormas dan masyarakat," ujar Komandan Kodim 0607/ Kota sukabumi Letkol Danang Prasetyo Wibowo, M.I.Pol  

Diakui Dandim, selain donor darah, pihaknya juga melakukan pembagian sembako kepada masyarakat sekitar Disen Cisaat, pembagian masker dan penyemprotan disinfektan.

"Untuk penyemprotan kita lakukan serempak ditiga wilayah, seperti Kecamatan Cibadak, Cisaat dan Parungkuda. Adapun sasarannya rumah Ibadah dan pasar," terangnya.

Dandim menambahkan, untuk penyemprotan disinfektan bekerjasama dengan yayasan Budha Tzu Chi. Dimana kegiatan ini untuk mengantisipasi penyebaran Covid-19 di tempat umum, apalagi saat ini masih banyak warga yang belum mematuhi anjuran protokol kesehatan. 

Contoh kecil saja, banyak warga yang tidak mengindahkan penggunaan masker di tempat umum. Padahal itu sangat dianjurkan, karena penyebaran Covid-19 ini melalui hidung dan mulut. pungkasnya 

Hadir dalam kegiatan ini Dandim 0607 /Kota Sukabumi, Letkol Inf Danang  Prasetyo M.I.Pol, Kadis Pemberdayaan Masyarakat dan Desa, D. Budiman, Ketua Persit KCK Cabang XVII Dim 0607/Kota Sukabumi, Rinita Danang Prasetyo Wibowo,

Ketua PMI Kab Sukabumi dr. Hondo Suwito, Akp Kosasih selaku Wakapolsek Cisaat, Wahyudi selaku Camat Cisaat dan Bapak Benardi Ketua Koordinasi Tsu Chi Kab. Sukabumi.

( Pendim 0607/Suhendi/Erik)








JABARCENNA.COM | BANJAR - Upaya Preventif Polri untuk mencegah dan melindungi warga dari penyebaran Covid-19, rupanya terus dilakukan. Kali ini dilakukan oleh jajaran Polres Banjar dengan membagikan masker di berbagai wilayah Polres Banjar, Rabu (02/9-2020).

Setidaknya 18 anggota Polres Banjar di terjunkan langsung ke jalan mendatangi para pengguna jalan, ke tempat Umum, Taman Kota Banjar dengan sasaran anak anak yang tidak menggunakan masker dan langsung membagikan masker Gratis untuk dipakai guna Pencegahan Penularan Covid-19.

Kegiatan pembagian masker ini mengikuti kebijakan Pemerintah untuk membagikan masker kain gratis dari Kapolres Banjar AKBP Melda Yanny, S.I.K.,M.H. untuk warga masyarakat kota Banjar dan hari ini jajaran Polres Banjar membagikan masker Gratis kepada anak-anak.

Pembagian masker di wilayah Hukum Polres Banjar sebagai upaya preventif melindungi dan mengedukasi warga dari Covid-19. Apalagi, protokol kesehatan juga diwajibkan agar masyarakat menggunakan masker saat beraktivitas di dalam maupun diluar rumah.

“Hari ini sudah kami bagikan gratis masker kepada warga agar digunakan apabila keluar rumah, dan semoga dapat membantu warga masyarakat patuh ikuti aturan protokol kesehatan “ ucap Kapolres Banjar AKBP Melda Yanny, S.I.K.,M.H. yang memimpin langsung pembagian masker kali ini.

Disamping membagikan masker gratis kepada para warga, pihaknya juga mengedukasi agar menerapkan protokol kesehatan. diantaranya dengan program 3M yaitu Memakai masker, Menjaga jarak dan Mencuci tangan menggunakan sabun dan hand sanitizer, hingga memakai APD (alat pelindung diri) seperti masker dan sarung tangan baik didalam ruangan maupun diluar ruangan. jelasnya

"Masyarakat merasa terbantu dengan adanya himbauan pembagian masker gratis dan edukasi protokol kesehatan yang dilalukan Polri, menyadarkan masyarakat akan pentingnya menggunakan masker dan cuci tangan". Pungkas Yudi orang tua anak penerima masker gratis.


.Tema
Diberdayakan oleh Blogger.