SDN Kadudampit Dibobol Maling, TV, Printer dan Proyektor Raib

JABARCENNA.COM | SUKABUMI - Sekolah Dasar Negeri (SDN) Kadudampit, di jalan Kadudampit Kab. Sukabumi, di bobol maling, Senin 13 Juli 2020, sejumlah peralatan elektronik raib dibawa pelaku yang diduga lebih dari dua orang.

Pencurian tersebut diduga terjadi pada Minggu atau saat sekolah libur. Cecep selaju penjaga sekolah, mengatakan, peristiwa itu diketahuinya sekitar pukul 06.00 WIB pada hari Selasa pagi, saat hendak bersih-bersih dia mendapati pintu ruang guru dan ruang kantor sudah tidak terkunci, dan pintu tersebut sudah dalam keadaan rusak (bekas congkelan).

" ya sebetulnya kronologisnya ga hapal ya, cuman pas pagi aja ngeliat pintu sudah terbuka, sudah ada yang congkel, ya saya nunggu rekan kerja takut ada apa apa , lalu saya melihat ke dalam dan di pastikan pintu sudah terbuka, yang pertama kelihatan hilang TV, Infocus sama printer, gitar listrik, tabung gas, kemudian ada radio, yang di bongkar ada ruangan, namun yang hilang di satu ruangan. Padahal sebelumnnya di pastikan pintu itu terkunci karna sorenya saya nyalain lampu sambil kontrol di jam malam", kata cecep.

Melihat kejadian itu Cecep melaporkan langsung ke pihak sekolah.

"saya melaporkan langsung ke kepala sekolah pak, kedepan perlu kewaspadaan lebih pak agar tidak kejadian lagi nih" ucap cecep

Sementara dikatakan Samsul S.Pd selaku Kepala Sekolah SDN Kadudampit, bahwa ini murni musibah yang menimpa sekolah kita, pelaku diduga beraksi dini hari.

Terkait yang hilang barang-barang diantaranya Infocus, TV LeD, Piala, dan semua inventaris sekolah, untuk kerugian sendiri sedang kita hitung, saat ini juga saya mau melapor kepihak kepolisian, ucap samsul

Samsul berharap dengan adanya kejadian ini semoga ada hikmahnya."Harapan saya dalam kejadian ini semoga saja ada hikmahnya" pungkasnya

Kapolsek Kadudampit, IPTU AGUS SUHERMAN SH. membenarkan kejadian tersebut dan masih di dalami pihak nya, dengan melakukan olah TKP, oleh unit Reskrim polsek kadudampit.

" Pihak kepolisian sektor kadudampit masih melakukan olah TKP, dan pemeriksaan terhadap saksi saksi, dan selanjutnya perkara ini dalam penyelidikan dan penyidikan pihak polsek kadudampit". Pungkas Iptu Agus Suherman S.H.


.Erik S/Sri Nenkli