JABARCENNA.COM | Portal Berita Jabar Katanya


JABARCENNA.COM | BANJAR - Pelaku Dugaan Penipuan dan Penggelapan dengan Modus Penggandaan Uang Ditangkap Sat Reskrim Polres Banjar.

Berawal dari Laporan Polisi tanggal 29 Oktober 2020 yang dilaporkan oleh Korban ER, polisi Satuan Reserse Kriminal (Reskrim) Polres Banjar membekuk pelaku yang berinisial MS als Irfan diduga melakukan tindak pidana penipuan dan atau penggelapan terhadap korban ER. 

Modus yang dilakukan oleh tersangka terhadap korban dengan cara, tersangka MS Alias Irfan tersebut berpura-pura memiliki kenalan seorang kuncen bernama DIRJA yang memiliki kemampuan melipat gandakan uang, pelaku memanfaatkan ketertarikan korban dan meminta sejumlah uang secara bertahap kepada korban sejumlah Rp 55.000.000.- untuk membeli persyaratan ritual agar uang yang diberikan tersebut dapat dilipatgandakan menjadi Rp 60.000.000.000.- (Enam puluh Milyar Rupiah).

Hal tersebut disampaikan langsung oleh Kapolres Banjar AKBP Melda Yanny, S.I.K.,M.H. bersama Wakapolres Banjar, Kabag Ops Polres Banjar, dan Kasat Reskrim Polres Banjar pada konferensi pers yang digelar di Mapolres Banjar. Jumat (30/10-2020).

Dalam konferensi pers tersebut Kapolres Banjar mengatakan setelah mendapat laporan dari Korban, Sat Reskrim Polres Banjar langsung melaksanakan menyelidikan sampai akhirnya menangkap tersangka di rumahnya.

"Berkat kerja keras Personil Sat Reskrim Polres Banjar, Alhamdulillah tersangka dapat ditangkap di rumahnya yang berada di daerah Pamarican Kab. Ciamis" Ucap Kapolres Banjar.

Kapolres mengimbau kepada warga masyarakat Kota Banjar agar tidak mudah percaya terhadap iming-iming penggandaan uang tersebut. 

"Ya Kita patut bersyukur gerak cepat Kasat Reskrim bersama personilnya pelaku dapat ditangkap" Pungkas Kapolres Banjar.

Kini Tersangka mendekam di ruang tahanan Polres Banjar untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya dengan pasal yang dipersangkakan Pasal 378 Jo. Pasal 372 Jo. Pasal 64 KUHPidana dengan ancaman hukuman 4 tahun penjara.


.Tema


JABARCENNA.COM | CIAMIS - Musibah banjir yang melanda wilayah Kecamatan Banjarsari, dan Kecamatan Banjaranyar, menggugah hati para Anggota DPRD Kabupaten Ciamis, salah satunya Ayi Didin Nuryadin, M.Pd.

Politisi Partai Persatuan Pembangunan (PPP) ini bergerak cepat, memberikan bantuan sejak hari Rabu hingga Jum'at (30/10/2020). 

Bantuan diberikan kepada warga masyarakat yang terdampak banjir, di wilayah Kecamatan Banjarsari, dan Kecamatan Banjaranyar. 

Sedikitnya kurang lebih 2000 bingkisan (paket sembako), disalurkan oleh politisi PPP, di dua wilayah Kecamatan, yang terdampak banjir tersebut.

Ayi Didin Nuryadin, M.Pd., berharap mudah-mudahan bantuan yang diberikan, dapat meringankan beban warga masyarakat yang terkena musibah banjir. 

“Bantuan ini merupakan bentuk kepedulian kami terhadap para warga masyarakat, yang ada di wilayah Kecamatan Banjarsari, serta Kecamatan Banjaranyar. Dan Insya Allah akan diberikan secara merata ke semua titik di lokasi yang terdampak musibah banjir tersebut,” katanya.

Ayi Didin Nuryadin, M.Pd., berharap warga masyarakat dapat bersabar menerima Union, dan cobaan ini.

“Kami juga mendorong kepada Pemerintah, baik di Tingkat Kabupaten Ciamis, dan Provinsi Jawa Barat, untuk segera melakukan penanganan kepada seluruh warga masyarakat yang terdampak musibah bencana banjir, serta selanjutnya melakukan langkah-langkah pencegahan agar jangan sampai musibah banjir terulang kembali di dua wilayah Kecamatan tersebut,"tandasnya.

.Tema 


JABARCENNA.COM | KUNINGAN - Dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW sekaligus memperingati Hari Sumpah Pemuda, Aliansi Wartawan Kuningan (AWAKU) menggelar santunan kepada yatim piatu dan kaum dhuafa

Bertempat di Aula Desa Legokherang Kecamatan Cilebak Kabupaten Kuningan, Rabu 28 Oktober 2020, Kegiatan Santunan terhadap Yatim Piatu dan Kaum Dhuafa di Desa tersebut di inisiasi oleh Aliansi Wartawan Kuningan (AWAKU) dan disaksikan oleh Camat Kecamatan Cilebak, Para Aparat Desa Legokherang dan Masyarakat sekitar dengan dilaksanakan secara simbolis. 

Wakil Ketua AWAKU, Uu Mauludin dalam sambutannya menyampaikan bahwa di adakannya acara santunan ini hanya ingin sedikit berbagi dari rizki yang di dapat selama ini serta atas dasar kepedulian dari AWAKU. 

" Kami dari Aliansi Wartawan Kuningan hanya sebatas ingin membantu, jangan di lihat dari nilai yang kami berikan tetapi kepedulian kami kepada sesama anak yatim yang membutuhkan perhatian. Sekedar hanya membantu mengurangi beban hidup yang dipikulnya, mohon diterima bantuan yang kami berikan" ucapnya 

Kegiatan tersebut rutin per tiga bulan sekali dilaksanakan dengan mencari desa pinggiran yang jarang sekali tersentuh bantuan secara tunai dari pemerintah, terang Uu. 

Ia mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang sudah mendorong kegiatan ini secara berlangsung sehingga semua program bisa terealisasi dengan baik. 

Sementara itu, menurut Kepala Desa Legokherang, Mulyadi pihaknya mengatakan dengan adanya kegiatan ini Mudah-mudahan menjadi amal baik sehingga program yang sudah direncanakan berjalan lancar sukses sehingga masyarakat Kuningan merasa terbantu dengan adanya AWAKU, ucapnya 

Lanjut Mulyadi, dirinya mengungkapkan bahwa bantuan tersebut di alokasikan kepada 30 orang penerima bantuan khususnya yatim piatu dan kaum dhuafa. 

Masih ditempat yang sama, Pihak Camat Cilebak pum memberikan apresiasi terhadap AWAKU atas digelarnya bakti sosial tersebut. 

"Mudah-mudahan dengan digelarnya acara ini bisa memberikan contoh kepada semua jurnalist/wartawan yang ada di Kuningan". Ucapnya 


.Dedi J / IY


JABARCENNA.COM | KUNINGAN - Pada Kamis (29/10) ini, sebagian umat Islam merayakan peringatan Maulid Nabi untuk memperingati kelahiran Nabi Muhammad. Bahkan, sudah sejak lama di negara kita Maulid Nabi menjadi hari libur nasional
.

Memperingati hari lahir Nabi Muhammad SAW atau biasa disebut sebagai Maulid Nabi telah menjadi semacam tradisi bagi umat Islam di berbagai belahan dunia, tak terkecuali Indonesia. Peringatan Maulid Nabi pada 12 Rabiul Awal menjadi momen untuk membangkitkan dan menjaga semangat Nabi dalam diri umat.

Seperti halnya Perguruan Padjajaran Cimande Awirarangan baru-baru ini membuka kembali penerimaan siswa didik baru untuk masyarakat yang ingin belajar seni bela diri Pencak Silat, dan sekaligus mengadakan acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW.

Acara yang berlangsung di Gedung Perguruan Pencak Silat Cimande tersebut di hadiri keluarga besar serta segenap anggota Cimande dan juga turut hadir Babinkamtibmas yang mewakili Kapolsek Kuningan, Sekum IPSI Kabuoaten Kuningan, tokoh masyarakat awirarangan serta undangan lainnya.

Dikatakan Guru Besar Perguruan Padjadjaran Cimande Awirarangan, Bapak Oyo Sumaryo dalam sambutannya mengungkapkan, bagi generasi penerus perguruan padjadjaran cimande diharapkan bisa dan mau melestarikan budaya sunda yang mana salah satunya adalah seni pencak silat yang menjadi warisan leluhur kita. Ujar Guru Besar Cimande Awirarangan

Pantauan dilapangan, dalam kegiatan acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW tersebut, diisi dengan kegiatan pagelaran seni pencak silat, Keceran juga Debusan sehingga para hadirin yang hadir di acara tersebut terhibur dan nampak antusias yang hadir guna menyaksikan acara hingga memadati gedung tersebut.

Tidak hanya itu, kegiatan tersebut juga di isi dengan pemberian santunan kepada para anak yatim di lingkungan Awirarangan.

Guna menjaring masyarakat untuk gabung atau yang ingin belajar seni bela diri, pihak panitia pun menginformasikan kepada khalayak khususnya masyarakat Kuningan yang ingin mendaptarkan diri dan bergabung di Perguruan Padjadjaran Cimande Awirarangan bisa langsung daftar ke Perguruan Padjadjaran Cimande yang beralamat di Jalan Eyang Weri Gang Cimande Awirarangan Kuningan.


.Ade Qinoy / IY
Diberdayakan oleh Blogger.